Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy Grand 2 - Pada bulan November 2013 lalu salah satu perusahaan gadget terbesar yaitu samsung kembali memperkenalkan produk terbaru mereka Samsung Galaxy Grand 2 SMG-7102 dan SM-G7100 , ini merupakan produk phablet terbaru dari samsung yang juga merupakan lanjutan dari samsung galaxy grand versi pertama . Perangkat seluler samsung ini hadir dalam 2 varian sim , Dual Sim dan Single Sim Card .
Samsung Galaxy Grand 2 hadir dengan spesifikasi yang mumpuni dan desain yang menarik dengan sudut body di buat melengkung . Smartphone tersebut sudah mendukung jaringan 3G + HSDPA yang mampu melakukan transfer paket data hingga 7,2 mbps . Menggunakan layar jenis TFT Capacitive Touchscreen sebesar 5,25 inchi dengan resolusi gambar 720 x 1280 pixels .
Pada mesinnya , samsung galaxy grand 2 menggunakan processor quad core dengan akselerasi 1.2 Ghz dan telah menggunakan interface terbaru dari google yaitu Android JellyBean v4.3 yang dapat di upgrade menjadi Android Kitkat v4.4 pada tahun 2014 nanti . Selain itu kapasitas memori RAM 1.5 Gb yang disisipkan pada hp samsung galaxy grand 2 ini menambah keoptimalan kinerja dari ponsel pintar terbaru samsung ini .
Galaxy Grand 2 telah dilengkapi 2 unit kamera yang siap menghasilkan foto dengan kualitas bagus yang masing-masing pada kamera utama yang terdapat di belakang cassing menggunakan sensor lensa 8 mp dengan fitur autofocus, LED flash, Geo-tagging, touch focus, face and smile detection, image stabilization yang sangat membantu dalam memberikan kualitas gambar berukuran HD juga mampu merekam video dengan baik , sedangkan pada unit kamera kedua yang terdapat di depan cassing menggunakan sensor 1,9 mp .
Untuk masalah media penyimpanan data , pihak vendor samsung sudah melengkapi ponsel samsung galaxy grand 2 dengan memori internal 8 Gb yang juga dapat di tambahkan microSD memori hingga kapasitas 64 Gb . Selain fitur diatas , samsung galaxy grand 2 juga dipersenjatai dengan wifi 802.11 a/b/g/n , bluetooth v4 , microUSB v2.0 , GPS dan java . Samsung Galaxy Grand 2 sendiri mengandalkan Li-Ion 2600 mAh battery dalam mengatur daya dari ponsel canggih tersebut .