Kamis, 26 Desember 2013

Smartfren Andromax G Spesifikasi Mumpuni Harga dibawah 1 Jutaan




oke boz

Smartfren Andromax G merupakan sebuah inovasi terbaru dari perusahaan telekomunikasi yang sukses dengan produk modem dan gadgetnya smartfren, mengusung spesifikasi yang lumayan bagus dan berkualitas juga ditawarkan dengan harga yang tidak mahal dan sangat terjangkau untuk semua kalangan, memang ponsel terbaru ini ditargetkan untuk menjangkau konsumen kelas menengah kebawah sehingga semua orang di tanah air dapat merasakan telepon seluler layar sentuh dengan OS android yang telah diinstalkan didalamnya. Smartfren Andromax G sendiri diperkenalkan dan sekaligus resmi dijual dipasaran pada akhir tahun 2013 tepatnya pertengahan bulan desember lalu bersamaan dengan satu produk smartphone lagi yang akan kami bahas pada artikel selanjutnya, kesempatan kali juragan harga akan memberikan informasi detail mengenai spesifikasi beserta harga dari hp smartfren andromax g tersebut, simak penjelasan berikut ini.

Spesifikasi Smartfren Andromax G

Spesifikasi dan Harga Smartfren Andromax G

Telah mendukung jaringan 3G+HSDPA dengan konektifitas Evdo rev A dengan kecepatan transfer data 3,1 Mbps,mendukung 2 sim card pada slot pertama wajib smartfren dan slot kedua bebas operator GSM apapun. Berlayarkan 4 inchi tipe layar TFT Capacitive Touchscreen berkemampuan multi gesture . Tersedia hanya dalam varian warna hitam dan putih dengan sentuhan audio dari Dolby Digital Plus Audio Enhancer menghasilkan bass yang tidak seperti ponsel kelas menengah lain, internal memori 4Gb dan mendukung eksternal microSD hingga 32Gb telah disisipkan didalam komponen Andromax G.

Bermesinkan chipset Snapdragon processor Dual Core berkecepatan 1,2 Ghz dengan tambahan dukungan memori RAM berkapasitas 512 Mbp plus telah menggunakan graphic processing unit Adreno 203 sebagai media membantu menciptakan grafis yang tajam dan jelas dalam ponsel Smartfren Andromax G ini, selain itu dibekali sistem operasi Android Jelly Bean v4.1 sebagai penghubung antar pengguna dan perangkat seluler,disisi fitur pengiriman file antar ponsel bisa memakai bluetooth v3 serta microUSB, Smartfren Andromax G ini juga sudah dilengkapi wifi.

Smartfren Andromax G disamping hadir dengan spesifikasi dan fitur diatas juga dibekali 2 unit kamera yang pada kamera utama terdapat dibelakang cassing berlensa sensor 3,2 mp dengan teknologi LED Flash dan auto fokus mampu merekam video dan mengambil foto dengan resolusi dan hasil cukup baik. Untuk unit kedua yang ada di depan bersensorkan 1,3 mp bisa dipakai untuk foto,video juga chatting melalui video. Baterai memiliki daya 1500 mAh telah dipasangkan sebagai sumber daya atas kerja Smartfren Andromax G.

Harga Smartfren Andromax G

Andromax G dengan spesifikasi cukup baik diatas ditawarkan dengan harga jual yang terjangkau dan terbilang murah sekitar Rp. 950.000 untuk pembelian baru 1 unitnya dan anda sudah mendapatkan sebuah sim card operator smartfren dengan bonus kuota internet 1,5 Gb, untuk info harga bekas akan kami rilis berikutnya jika ada update dari pihak vendor. Baca juga info daftar harga smartfren murah.

Smartfren Andromax G Spesifikasi Mumpuni Harga dibawah 1 Jutaan Rating: 4.5 Diposkan Oleh: tes
 
Suport By Google Google id Blogger