Kamis, 06 Maret 2014

Spesifikasi Lengkap dan Harga Samsung Galaxy S5 Terbaru




oke boz

Samsung Galaxy S5 - Sudah sejak tahun 2013 terdengar kabar bahwa perusahaan gadget dunia yaitu Samsung akan merilis sebuah produk smartphone yang sangat powerfull dan menjadi generasi terusan dari Samsung S Series, handphone tersebut diberi nama Samsung Galaxy S5. Smartphone kelas premium terbaru samsung ini menjadi salah satu dari beberapa daftar hp canggih yang sangat ditunggu oleh para pecinta gadget Indonesia karena seperti diketahui vendor elektronik samsung memiliki koleksi barang baik tablet, smartphone, tv, hp harga murah dan banyak lagi yang tentu hadir dengan kualitas bagus.

Dalam ajang Mobile World Congress 2014, Samsung Galaxy S5 juga ikut tampil memamerkan kelebihan dan keunggulannya. Desain Galaxy S5 tidaklah jauh beda dengan Samsung Galaxy S4 tapi ada satu bagian yang sangat terasa sekali perbedaannya disisi desain yaitu pada cassing bagian belakang memakai bahan polycarbonate dipadukan dengan kaca fiber yang fungsinya agar Samsung Galaxy S5 nyaman pada saat digenggam. Spesifikasi Samsung Galaxy S5 berbekalkan komponen tangguh dan fitur-fitur canggih sehingga ponsel ini layak disebut sebagai smartphone kelas premium dan akan menjadi competitor berat bagi iPhone 5S.

Samsung Galaxy S5

Berbekalkan layar Super AMOLED Capacitive Touchscreen berukuran 5,1 inchi dengan resolusi tampilan 1080 x 1920 pixels menggunakan mesin TouchWiz UI, selain itu fitur teknologi sertifikasi IP67 membuat handphone ini dapat tahan debu dan air hingga kedalaman 1 meter selama 30 menit. Kemampuan Fingerprint sensor pada Samsung Galaxy S4 juga ikut disisipkan dan ditambah Corning Gorilla Glass 3 melindungi smartphone samsung galaxy s5 dari benturan maupun gesekan kasar sehingga layar ponsel tidak langsung lecet atau tergores.

Harga Samsung Galaxy S5 terbilang cukup mahal dan dari sebuah media mengatakan ponsel tersebut akan dijual dengan harga sekitar 7 sampai 8 jutaan untuk setiap unitnya. Mungkin anda penasaran kelebihan apa yang bisa ditawarkan pada hp terbaru samsung galaxy ini. Samsung Galaxy S5 mengandalkan processor Qualcomm Snapdragon 801 8974-AC Krait 400 bertenaga Quad Core dengan clockspeed 2,5 Ghz didukung pula memori RAM 2 Gb memberikan performa optimal baik dipakai saat menjalankan aplikasi berat maupun perintah lainnya.

Kamera utama dengan lensa bersensorkan 16 mp dengan teknologi canggih dan kamera depan 2 mp menjadi fitur multimedia bagi kamu yang mempunyai hobi fotografi. Sistem operasi Android Kitkat v4.4.2 Terbaru diinstalkan didalam komponen Samsung Galaxy S5 untuk dapat dipakai sebagai interface bagi para pengguna handphone ini. Semua data disimpan pada memori internal 16/32 Gb mendukung eksternal microSD sampai 128Gb, selain itu samsung galaxy s5 terbaru juga support jaringan 4G LTE dan semua kemampuan dari masing-masing fitur canggih mengambil daya dari baterai Li-Ion 2800 mAh. Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy S5 lebih detail bisa anda lihat dibawah.

Spesifikasi Samsung Galaxy S5

  • Jaringan 4G LTE
  • Layar Super AMOLED 5,1 inchi
  • Processor Qualcomm Snapdragon 801 8974-AC Krait-400 bertenaga Quad Core 2,5Ghz
  • RAM 2 Gb
  • Graphic Processing Unit Adreno 330
  • OS Android Kitkat v4.4.2
  • Internal memori 16/32Gb
  • Support microSD up to 128Gb
  • Kamera belakang 16 mp
  • Kamer depan 2 mp
  • Baterai Li-ion 2800 mAh
  • Fitur lainnya : Wifi, Bluetooth, NFC, microUSB, GPS, Java, Infrared dan banyak program dan teknologi canggih lainnya

Harga Samsung Galaxy S5

  • Harga baru :
  • Harga bekas :
Kami belum dapat menampilkan harga resmi samsung galaxy s5 diartikel ini, karena belum adanya informasi pasti yang kami terima. Tapi sebagai info kepada anda, smartphone ini akan mulai dipasarkan pada pertengahan bulan April 2014 mendatang. Bagi kamu yang menginginkan ponsel ini harap bersabar dan sesuai diatas, samsung diperkirakan akan menjual gadget premium ini dengan harga sekitar tujuh sampai delapan juta rupiah.

Spesifikasi Lengkap dan Harga Samsung Galaxy S5 Terbaru Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown
 
Suport By Google Google id Blogger