Smartphone Berbasis Android KitKat, Mito Fantasy 2 A250
Mito A250 hadir sebagai salah satu varian Smartphone Mito
Fantasy 2 yang baru saja diperkenalkan. Smartphone ini hadir dengan dilengkapi
oleh system operasi terbaru yakni OS Android KitKat v4.4. Tak heran jika banyak
mata para pecinta Smartphone Android mulai melirik produk yang satu ini.
Kehadiran Smartphone Mito Fantasy 2 A250 ini menjadi jawaban
atas keseriusan vendor lokal yang satu ini. Dimana Smartphone ini sudah
dilengkapi dengan prosesor quad core berkemampuan 1.3 GHz. Dan untuk menambah
kemampuan kerjanya telah hadir pula RAM sebesar 1 GB agar tidak mengalami lag
ketika digunakan.
Smartphone Mito Fantasy 2 A250 ini juga dilengkapi oleh dual
kamera. Dimana pada kamera utamanya memiliki kemampuan mencapai 8 MP sedangkan
untuk kamera sekundernya memiliki kemampuan resolusi sebesar 2 MP. Jadi sangat
cocok bagi mereka yang hobi foto sana-sini, apalagi mereka yang hobi berfoto
selfie.
Untuk memori penyimpanannya sendiri, telah hadir juga memori
internal sebesar 4 GB yang nantinya masih bisa kita tambahkan lagi dengan
memori eksternal sebesar 16 GB hingga 32 GB. Jadi para penggunanya tidak perlu
ragu lagi jika ingin menyimpan data atau gambar dengan ukuran yang besar
sekalipun.
Mito Fantasy 2 A250 ini di desain dengan balutan layar
sebesar 4.5 inci yang juga diperkaya dengan teknologi terbaru yakni teknologi
IPS. Bisa dipastikan gambar yang dihasilkan akan jernih hampir seperti gambar
aslinya. Smartphone ini juga hadir dengan dilengkapi beberapa fitur lain dan
salah satunya fitur Wi-Fi. Dengan hadirnya Wi-Fi, tentunya akan sangat
memanjakan mereka untuk berselancar di dunia maya sepuasnya di area hotspot.
Jaringan konektivitasnya sendiri dilengkapi dengan Bluetooth, 3G/HSPA, serta
USB. Hadirnya jaringan 3G/HSPA ini tentu akan memudahkan para penggunanya saat
berinternetan.
Harga yang ditawarkan untuk Mito Fantasy 2 A250 masih belum
diketahui secara pasti. Pasalnya pihak Mito Mobile masih memilih untuk diam dan
belum memberikan informasi yang jelas perihal harganya. Dan yang pasti,
kehadiran Mito A250 ini akan semakin meramaikan pasar persaingan Smartphone
Android di Tanah Air.